4 Aplikasi Ini Bikin WhatsApp Kamu Lebih Keren Dan Canggih !

Bosen sama tampilan Whatsapp yang itu-itu aja? Rasanya pengen hapus aplikasi Whatsapp karena isinya kerjaan mulu bikin suntuk? Nah, berikut beberapa aplikasi Whatsapp mod yang bisa bikin tampilan Whatsapp-mu lebih segar sehingga bikin kamu semangat lagi.

Daftar Aplikasi Whatsapp MOD

1. GB WHATSAPP

Pengguna aplikasi WA mod lama pasti tidak asing dengan aplikasi yang dikembangkann oleh HeyMods ini. Fitur yang melimpah menjadikan GB Whatsapp apk favorit pengguna. Beberapa fitur GB Whatsapp diantaranya:

  1. 2 akun dalam satu HP
  2. Mengirim lebih dari 90 gambar dalam satu Whatsappktu
  3. banyak pilihan tema favorit
  4. Maksimal karakter pada status lebih banyak
  5. Banyak pilihan bahasa
  6. Preview file
  7. memberikan password pada chat tertentu
  8. Bebas mengatur fitur centang biru

Kekurangan dari apk berukuran 49,8 MB ini adalah sering kadaluarsa dan harus di update berkala

2. YO WHATSAPP

YO Whatsapp dikembangkan oleh Fouad dan menjadi salah satu yang paling digemari oleh pengguna aplikasi WA mod karena menyediakan fitur tampilan yang mirip dengan Whatsapp untuk iPhone. Selain itu beberapa fitur yang tersedia adalah:

  1. Dual akun Whatsapp
  2. Emoji yang jauh bervariasi
  3. Menampilkan Foto profil yang berbeda dalam grup yang berbeda
  4. Menyembunyikan centang biru, status online, dan status “sedang mengetik”

Kekurangan apk berukuran 49,8 MB ini adalah masih terdapat beberapa bug minor saat menggunakannya.

3. WHATSAPP PLUS

Dikembangkan oleh Rafalete, apk Whatsapp plus masih menggunakan protokol dan lisensi yang sama dengan Whatsapp biasa sehingga keamanannya terjaga. Perbedaannya terletak pada tampilan yang lebih keren dan berbagai fitur tambahan lainnya, yaitu:

  1. Melihat chatt yang sudah dihapus oleh penggunanya
  2. Tema yang jauh lebih menarik
  3. Balas pesan secara otomatis
  4. menampung 256 anggota dalam satu grup

Kekurangan dari apk berukuran 49,8 MB ini adalah pembaruan aplikasinya yang tergolong lama

4. JT WHATSAPP

Aplikasi Whatsapp MOD yang terakhir adalah JT Whatsapp. Aplikasi buatan Jimtech ini merupakan perpaduan antara jiMODs dan Whatsapp. Keunggulan dari jenis ini adalah perlindungan anti banned yang sangat canggih dan tidak mengurangi kualitas file yang anda kirimkan via Whatsapp. Beberapa fitur dan kelebihan JT Whatsapp lainnya adalah:

  1. Pilihan tema favorit beragam
  2. dual akun dalam satu HP
  3. Bisa download status teman
  4. Durasi story bisa sampai 7 menit

Seperti apk pada umumnya, JT Whatsapp tidak bisa mengupdate dirinya sendiri secara otomatis sehingga kamu harus melakukannya sendiri secara berkala.

Itu dia beberapa rekomendasi aplikasi WA mod yang bisa kamu coba. Pilih sesuai seleramu lalu kamu bisa mengunduhnya lewat link yang bisa kamu temukan dengan mudah di internet.